News
Gokasi Babel Update Berita Silahkan Wa Admin Jika ada berita yang mau di masukkan (gratis) Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah Minal Aidin Walfaizin Mohon Maaf Lahir dan Batin
Iklan Paskah

Atlet Karate Gokasi Dojo Polman Babel Giat Berlatih Bersama Senpai Bobby


(Suasana Latihan Anak-anak di Dojo Polman Babel)

Sungailiat, 13 Februari 2025GOKASIBABEL.com

Sejumlah atlet dari Karate Gokasi Dojo Polman Babel hari ini mengikuti sesi latihan intensif bersama Senpai Bobby di dojo mereka yang berlokasi di kawasan industri Air Kantun, Jalan Timah Raya, Sungailiat, Bangka.

Polman Babel sendiri dikenal sebagai Kampus Teknis yang merupakan tempat ideal untuk menimba ilmu, baik ilmu tekhnik itu sendiri maupun teknik bela diri, dengan lingkungan yang asri serta lokasi yang strategis, tidak jauh dari pusat kota. Hal ini membuat dojo tersebut menjadi pilihan tepat bagi para atlet muda untuk mengasah kemampuan mereka.

"Kegiatan ini merupakan rutinitas kita di dojo. Kita selalu mempersiapkan atlet-atlet berbakat dan berpotensi untuk menghadapi berbagai kejuaraan mendatang," ungkap Senpai Bobby saat ditemui usai latihan.

Senpai Bobby menekankan pentingnya pembinaan sejak dini agar para atlet memiliki dasar yang kuat dalam teknik Kumite serta gerakan lainnya. "Harapan kami, anak-anak harus kita latih sejak dini, baik dalam teknik maupun mental bertanding, sehingga mereka mampu bersaing dan berkompetisi secara bersih dan sehat," tambahnya.

Latihan di Gokasi Dojo Polman Babel diharapkan dapat mencetak atlet-atlet berbakat yang siap berprestasi di tingkat nasional maupun internasional. (Humas)

Post a Comment

0 Comments